Rabu, 24 Desember 2014

Aneka Jus Untuk Mengatasi PMS (Premenstruasi)

Jus Wortel Daun Bayam

Bahan - bahan :

  • 2 buah wortel
  • 100 gram daun bayam
  • 100 gram seledri
  • 2 cm jahe
  • 2 potong es batu
Cara Membuat :
  1.  Potong kecil - kecil wortel.
  2. Masukkan  ke dalam blender.
  3. Kemudian ditambah daun bayam, seledri dan jahe.
  4. Setelah sampai halus, sajikan dalam gelas saji
  5. Tambahkan dengan es Batu.





Jus Delima 

Bahan - bahan :


  • 100 gram buah delima (1 buah sedang)
  • 15 gram kulit bauh delima (potong kecil)
  • 15 gram kunyit (1 jari)
  • 5 gram daun beluntas (1/2 genggam)
  • 5 gram jahe (1 ruas jari)
Cara Membuat :

  1. Bersihkan semua bahan - bahan dan potong kecil - kecil.
  2. Rebus kulit duah delima, kunyit, jahe, dengan 1,5 gelas air hingga tinggal setengahnya (100ml), saring, ambil airnya.
  3. Masukkan bahan - bahan lain yang sudah dipotong dan air rebusan ke dalam blender. jalankan blender sampai di dapat jus yang dinginkan.
  4. Tuangkan ke dalam gelas, siap diminum. minum teratur hingga didapatkan efek yang diinginkan.

Selamat mencoba :)

dari berbagai Sumber.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar